3 Kontribusi Nyata Yang Bisa Lo Lakukan Lewat #ProjectPassion

Published by Admin on Jumat, 29 September 2017 17:21

Passionville lewat program #ProjectPassion mencari anak-anak muda Indonesia yang passionate dalam bidang tertentu, kreatif, dan mau berkontribusi lewat #ProjectPassion untuk menciptakan IMPACT positif bagi lingkungan sekitar, kota tempat tinggal, bahkan Negara Kesatuan Republik Indonesia. 

Impact yang diharapkan muncul bukan hanya dampak yang bisa dirasakan secara nasional, tapi impact positif sekecil apapun yang nyata buat lingkungan sekitar dan warganya sangat dihargai di #ProjectPassion. Berikut ini 3 kontribusi nyata yang bisa menginspirasi #ProjectPassion lo, yang sekaligus bisa ngasih dampak positif buat lingkungan sekitar.

Kelas Batik Nusantara

Batik udah sudah menjadi identitas bangsa Indonesia. Meskipun banyak batik beredar, tp edukasi tentang makna motif batik dan daerah asalnya, bisa jadi sesuatu yang positif buat Indonesia.

Klinik Daur Ulang

Kurangnya edukasi untuk memisahkan sampah basah, kering, dan sampah daur ulang masih terjadi di masyarakat, sebuah project pengelolaan sampah di daerah tempat tinggal lo juga bakal ngasih impact positif buat lingkungan.

 

Sinergi Lokal

Sebuah project pemanfaatan hasil perkebunan organik dengan memberdayakan tenaga lokal di suatu daerah bisa jadi inspirasi buat lo.

So, tunggu apalagi? Saatnya daftarkan ide #ProjectPassion lo disini, karena submission akan segera ditutup per tanggal 14 Oktober 2017. Hidupkan passion sekaligus ngasih sesuatu yang positif cuma bisa lo lakukan di #ProjectPassion di #passionville2017 #PassionForNation !