Pembahasan Seputar Steam

Published by Admin on Kamis, 09 Juni 2022 13:08

Bagi seorang gamers, sudah tidak asing lagi jika mendegar kata Steam. Steam merupakan platform yang menyediakan berbagai macam game original untuk PC ataupun Laptop. Di dalamnya, kita dapat mengunduh serta memasang game yang diinginkan. Mulai dari game gratis hingga game yang berbayar.

Steam dirilis pada tahun 2003, hadirnya Steam berfungsi sebagai saluran distribusi game sebelum adanya Appstore dan Play Store seperti sekarang. Steam mulai muncul ketika salah satu developer game Valve Corporation yang memiliki kendala ketika ingin memperbarui salah satu game online-nya yaitu Counter Strike (CS). Oleh karena itu, Valve berencana untuk membuat sebuah platform yang memungkinkan game keluarannya dapat di perbarui secara otomatis dan sekalian menerapkan kebijakan anti bajakan dan juga anti cheat.

Sampai saat ini, Steam telah menyediakan berbagai jenis game – game terkenal yang Passioners bisa download. Seperti PUBG, DOTA2, Apex Legends, GTA V dan masih banyak lagi. Selain men-download game, Passioners juga dapat berdiskusi kepada sesama gamers di dalam aplikasi tersebut.

Gambar : (laman resmi steampowered.com)

Steam juga diperluas dengan memasukan game dari pihak ketiga. Alhasil Steam dapat memberikan jalan kepada developer game untuk memberikan game-nya kepada pelanggan mereka, bahkan bisa membuat game baru cepat dikenal oleh banyak orang di seluruh dunia.

Dikutip dari The Gamer, Sabtu (4/7/2022), Steam melaporkan di tahun 2021, ada 132 juta pengguna aktif bulanan dan 69 juta pengguna harian. Steam juga menambahkan kalau setiap bulannya memiliki rata – rata 2,6 juta pembeli atau 31,2 juta pembelian selama tahun 2021.

Di tahun ini juga Steam memecahkan rekor pengguna secara bersamaan dengan 27,4 juta pemain.

“Keberhasilan Steam berkelanjutan pada akhirnya didorong oleh dua faktor: game yang tersedia untuk pemain dan kualitas pengalaman yang dimiliki pemain dengan game – game itu,” tulis Valve.

Gambar : (laman resmi steampowered.com)

Dalam situs (https://store.steampowered.com/sale/BestOf2021?tab=1) resmi Steam, mereka membuat daftar Best of 2021 dan salah satunya adalah Top Sellers. Daftar Top Seller  berdasarkan dari data penjualan game, transaksi di dalam game, terhitung sejak 1 Januari 2021 hingga 15 Desember 2021.

Berikut daftar Top Sellers game yang diterbitkan oleh Steam

  1. GTA 5
  2. Counter Strike: Global Offensive
  3. New World
  4. NARAKA: Bladepoint
  5. Apex Legends
  6. DOTA2
  7. PUBG: Battlegrounds
  8. Valheim
  9. Dead by Daylight
  10. Destiny 2
  11. Rainbow Six Siege
  12. Battlefield 2042

 Dengan adanya Steam membuat para developer game semakin mudah dan menjadi optimis dalam penjualan game-nya. Didukung dengan banyaknya pengguna Steam setiap disetiap bulan. Passioners, yuk kita budayakan membeli game original!