27 Tahun Nge-Band, Sum-41 Umumkan Bubar!

Published by Admin on Rabu, 31 Mei 2023 21:51

Kabar mengejutkan datang dari unit Punk Rock asal Kanada, yaitu Sum-41. Setelah 27 tahun ngeband, Sum-41 umumkan bubar, melalui unggahan Instagram mereka pada 5 Mei 2023 kemarin. Kabar ini tentunya mengejutkan para fans, dan media luar di sana, karena saat kabar ini diumumkan, Sum-41 tengah menjalani tur eropa mereka.

Mungkin, bagi Passioners yang kelahiran tahun 2000an, kurang mengenal siapa itu Sum-41. Tapi, bagi mereka yang kelahiran 90an, Sum-41 merupakan bagian dari musik yang menghiasi masa remaja mereka, sejalan dengan band-band lainnya, seperti Blink 182, Green Day, Simple Plan, dll. Lirik-lirik seputar keresahan remaja, lirik nyeleneh, serta pembawaan mereka yang pada saat itu masih seperti bocah sekolah, menjadi sesuatu yang mereka jual pada saat itu, dan terbukti berhasil.

Sum-41 dibentuk pada tahun 1996, dengan formasi pertama berisi Deryck Whibley (Vokal, Gitar), dan Steve Jocz (Drum). Deryck memberi nama band ini Sum-41, karena band ini dibentuk saat 41 hari sebelum musim panas berlangsung. Sum-41 dikenal dengan beberapa lagu hits seperti Fatlip, In Too Deep, Still Waiting, The Hell Song, dan With Me.

Kabar terakhir dari Sum-41, mereka akan merilis album terakhir sebagai tanda perpisahan 27 tahun mereka berkarir di ranah musik. Rencananya, album ini akan dirilis setelah rangkaian tour eropa mereka selesai.

Kira-kira, jika Sum-41 mampir ke Indonesia dalam rangkaian tour mereka, apa Passioners mau nonton live mereka?

Jangan lupa follow Instagram @passionville.id untuk info-info terbaru seputar news music.